Selasa malam pk23.46 WIB
Masih terjaga. Terinspirasi tweet-nya @MoseSoewarto “setelah lulus mau ngapain?” dan akhirnya pikiran saya melayang kembali pada bagian perjalanan hidup ketika SMA bersama teman-teman SMA 3 Madiun, especially XA XB, IPA1 IPA2. Yes, we’re CIS.
Sampe detik ini, saya merasa sangat beruntung dibesarkan di lingkungan SMA bersama kalian. Dan jelas di bawah bimbingan guru-guru hebat seperti guru-guru SMA Negeri 3 Madiun. Sudah sejauh ini kita beranjak dewasa, melewati masa SMA yg tidak hanya penuh hiburan namun juga prestasi, right? :)
Saya masih sangat bangga pernah berada di iklim kompetisi bersama kalian. Kita punya mimpi, kita punya cita-cita, berupaya terus menag dan menjadi juara. Bukan hanya tentang akademik, karya tulis atau English Debate, tapi juga keinginan berkompetisi dan mengembangkan bakat-bakat lain seperti band Aishiteru, tim basket putra putri, hingga cheerleader pun ada. Oya, bahkan ajang duta wisata pun juga pernah dicicipi oleh teman-teman kita. :)
Sejauh ini pula saya melihat satu per satu teman-teman mulai lebih mengepakkan sayapnya di bidang masing-masing, di kegiatan yang digelutinya masing-masing, atau di kerjaannya masing-masing. Dan ini membuat saya (lebih) bangga sekaligus malu, karena saya ternyata masih di sini saja, tapi saya janji terus akan berusaha untuk mengejar ketertinggalan ini. :)
Nah, masuk pada intinya (intro yang lama ya? :)) kembali pada topik awal “setelah lulus mau ngapain”, saya jadi berpikir bahwa alumni SMAGA Madiun (khususnya CIS) adalah stakeholder-stakeholder yang nanti 10-20 tahun ke depan mengisi pembangunan Indonesia ini dg caranya masing-masing dan ilmunya yg berbeda-beda.
Sukses bukan semata-mata berarti jadi orang kaya, berpengaruh, terkenal, dan sejenisnya tapi sukses adalah ketika masing-masing dari kita menjadi orang yang bermanfaat bagi sekitar mulai dari yang paling kecil seperti keluarga, kemudian hingga almamater, masyarakat, bangsa negara DENGAN CARANYA MASING-MASING.
Saya bayangkan ada dokter yang mengabdi di pedalaman desa, ada pemilik usaha depot makan dg cabang dimana-mana, ada wirausaha muda berbakat, dan ada yang menjadi ahli bangunan, ahli elektro, ahli pemrograman, ahli bahasa, ahli tambang, ahli ekonomi, atau ahli statistik. Bisa jadi muncul penemu teknologi tepat guna pemecah masalah nantinya. Lalu ada yg menjadi ambassador Indonesia di negara lain, ada juga PNS yg jujur dan idealis, atau ada pula guru/dosen yang inspiratif :) . Bukan hal yg mustahil juga bahkan bahwa nanti ada salah satu di antara kita yang menjadi menteri kabinet Indonesia, menduduki jabatan-jabatan strategis di berbagai perusahaan hingga (mungkin) artis terkenal. Who knows? :)
Menyenangkan sekali mimpi saya ini. Belum apa-apa saya sudah tersenyum bangga punya kawan seperti kalian. Entah kenapa, saya begitu YAKIN bahwa kita semua akan menjadi orang sukses kelak. Dengan modal yang cukup yang telah kita dapatkan selama menjadi remaja di bangku SMA. Modal yang kita dapatkan bukan hanya ilmu, tapi juga pendidikan moral, nilai-nilai kekeluargaan dan persahabatan kita. Jadi mari kita bermimpi, berusaha, dan ber’prestasi’ dg cara kita masing-masing.
Kapan lagi kita mewarnai Indonesia dg tangan kita?
Tanpa bermaksud menasehati, karena pada dasarnya pun saya juga orang yang masih tertinggal dari teman-teman. Tapi note ini saya buat dengan maksud untuk berterimakasih, karena teman-teman menjadi salah satu bagian inspirasi saya untuk terus bermimpi dan berusaha.
Dan, semoga persahabatan kita tak pernah lekang oleh waktu dan jarak. Semakin malam, semakin melankolis. :)
Jadi, dimanapun teman-teman nanti 10-20 tahun ke depan, selalu ingatlah masa-masa SMA yang telah lalu. Janganlah ragu untuk saling mendukung dan menyemangati satu sama lain sekarang hingga kelak.
Maaf, racauan saya mulai tidak jelas ke mana arahnya. :)
Sukses terus kawan-kawan seperjuangan. Semoga kita ada kesempatan lagi untuk berlibur bersama seperti dua tahun yang lalu. :)
I Love You ALL ♥
*postingan ini pertama kali terbit di notes Facebook, dan saya surprised melihat tanggapan positif dari teman-teman SMA saya. saya bangga pernah menjadi bagian dari CIS SMA 3 Madiun*
check it out, comments of my (beloved) friends !
http://www.facebook.com/note.php?note_id=10150253526056453
hua... jadi kangen temen2 SMA.... keren ya kelasnya nana pada berprestasi semua... termasuk nana yang dah bikin bangga beswan regional surabaya dengan menyabet juara 1 LKT beswan djarum.... selamat ya na'... (lek wes cair traktirane... he5x)
ReplyDeletewaaaahhh, terharu aku di komen master blog mas dodiii :D
ReplyDeletemassss, ajarin ngedit2 blog donggg, konvensional bgt nih blog :D